Penulis : Josua Wajong
Denpasar – Celestial Colorguard raih peringkat 1 lomba Color Guard Contest Langgam Indonesia XXXVI 2024 yang dilaksanakan di GOR Tebes, Tabanan, Provinsi Bali, 12-14 Juli 2024.
Kepada media ini, Gabriela Rumangkang salah satu player Celestial Colorguard mengucapkan rasa syukurnya atas pencapaian yang telah diraih.
“Terima kasih Tuhan atas hadiah yang indah ini. Semua pencapaian ini kami persembahkan kepada seluruh masyarakat Sulawesi Utara, terutama masyarakat Kota Tomohon,” sebut Bella sapaan akrabnya, Minggu (14/7/2024).
Tak lupa pula, dirinya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu mereka untuk berkompetisi di kancah nasional.
“Terima kasih untuk semua doa dan dukungan kepada kami tim Celestial Colorguard. Semoga hasil yang kami raih dapat memotivasi dunia marching band di Kota Tomohon,” kunci Bella.
Diketahui sejumlah prestasi yang berhasil diraih adalah, Peringkat 1 Colorguard Contest, Peringkat 1 General Efek, Peringkat 1 Equipment Analysis, Peringkat 1 Ensembel Analysis, Peringkat 1 Movement Analysis(*)