Minahasa | WARTAMINAESA – Yulius Selvanus (YSK), calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) nomor urut 1, yang berpasangan dengan Vicktor Mailangkay (VM) sebagai calon Wakil Gubernur, menyatakan dukungannya terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tomohon, Miky Wenur dan Cherly Mantiri, yang juga memiliki nomor urut 1 di Pilkada Tomohon 2024. Pasangan Miky-Cherly diusung oleh partai Golongan Karya (Golkar), Nasional Demokrat (NasDem), dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Dukungan ini diungkapkan oleh YSK saat diwawancarai setelah Debat Publik Kedua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut, yang berlangsung di Wale Ne Tou, Minahasa, pada Rabu (23/10/24).
“Kami, YSK dan VM, pasangan nomor urut 1, memberikan dukungan penuh kepada calon Wali Kota Miky Wenur dan Wakil Wali Kota Cherly Mantiri. Kami mengajak seluruh masyarakat Kota Tomohon untuk hadir di TPS pada 27 November 2024 mendatang dan mencoblos Srikandi Kota Bunga, pasangan nomor satu Miky-Cherly,” jelas YSK yang turut diamini oleh pasangannya, VM.
Sementara itu, Miky Wenur yang hadir pada debat publik kedua, untuk memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut nomor urut 1, YSK dan VM.
“Saya memberikan terima kasih kepada calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut pasangan nomor urut 1, Yulius Selvanus dan Vicktor Mailangkay, yang telah menyatakan dukungan kepada calon Walikota dan Wakil Walikota Miky-Cherly.” terang Wenur.
Miky Wenur meyakini, jika pasangan nomor urut satu Miky-Cherly dan YSK-VM dipercayakan dan diberikan amanah oleh masyarakat Tomohon dan Sulawesi Utara, dipastikan sinergitas dari pusat dan daerah akan terjalin.
Diketahui, kehadiran Miky Wenur Calon Walikota Tomohon pada Debat Publik Kedua Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut, yang berlangsung di Wale Ne Tou, Minahasa, diundang langsung oleh YSK. (Red-WM)